AR EN ID

Di Sela Rakernas LPTNU, Rektor Kunjungi Ponpes Al-Raudlatul Hasanah Medan

WIB. Diakses: 245x. Di Sela Rakernas LPTNU, Rektor Kunjungi Ponpes Al-Raudlatul Hasanah Medan

Rektor Universitas Nurul Jadid, sekaligus Wakil Ketua Umum Hebitren Indonesia, K.H. Abd. Hamid Wahid, M.Ag., mengunjungi Pondok Pesantren Al-Raudlatul Hasanah, Medan, pada Kamis (9/3), di sela-sela rehat kegiatan Rakernas LPTNU. Kunjungan dilakukan dalam rangka menjalin silaturahmi dan menjajaki peluang kerja sama. Dalam kunjungan tersebut, Rektor didampingi oleh Wakil Rektor IV/Korwil Hebitren Jawa Timur, K.H. Faiz, M.Fil.I.

Selain para pimpinan UNUJA, tampak turut serta dalam rombongan beberapa pimpinan dari institusi lain, yakni K.H. Abdul Latif Malik, Lc., Pengasuh PP Al-Muhajirin III Bahrul Ulum Tambakberas, Jombang, Dr. H. Ahmad Yury Alam Fathallah, M.Ag., Pimpinan Pesantren Nur El Falah, Serang, Banten/Sekretaris Hebitren Banten, dan Anas Nasikhin, M.Si., Sekretaris WIZSTREN Hebitren.

Dalam kesempatan itu, rombongan beramah-tamah dengan pimpinan Pesantren Al-Radlatul Hasanah, Ir. K.H. Achmad Prana Rulianto Tarigan, Direktur Pesantren, Ust. K.H. Solihin Adin, S.Ag., M.M., dan Wakil Direktur Pesantren, Ust. H. Miftakhuddin, S.S., S.Pd.I., M.M.

“Ini merupakan suatu kesempatan yang baik untuk menjalin silaturahmi, dan sangat penting untuk memperkuat kemitraan antarpesantren yang sangat mungkin dijalin demi kemaslahatan umat. Bagi UNUJA yang notabene adalah bagian dari pesantren, juga sangat penting untuk mendorong lahirnya kemaslahatan itu. Dan alhamdulillah, pada kesempatan ini kami disambut dengan sangat baik oleh keluarga besar PP Al-Raudlatul Hasanah,” kata Rektor.

 

(Kontributor: Luq/UNUJA)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap