AR EN ID

Berlangsung Hangat, Pertemuan UNUJA, PT Haida dan Jiangsu University Hasilkan Komitmen Tingkatkan Kerja Sama

WIB. Diakses: 475x. Berlangsung Hangat, Pertemuan UNUJA, PT Haida dan Jiangsu University Hasilkan Komitmen Tingkatkan Kerja Sama

Pasuruan, Rabu (22/5/2024) - Rektor Universitas Nurul Jadid sekaligus Kepala Pondok Pesantren Nurul Jadid, K.H. Abd. Hamid Wahid, M.Ag., melakukan kunjungan ke PT. Haida Agriculture Indonesia, Pasuruan. PT. Haida merupakan perusahaan yang bergerak dibidang manufaktur pakan ternak dan aquatic. Kunjungan ini menghasilkan kesepakatan penting dalam rangka meningkatkan kemitraan yang saling menguntungkan antara kedua belah pihak.

Rektor, didampingi oleh sejumlah pimpinan UNUJA dan Pesantren, menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dan peluang kerja sama yang diberikan oleh PT. Haida. "Inisiasi kerja sama ini penting untuk meningkatkan kebermanfaatan kita bagi masyarakat. Tentunya, ke depan kita berharap agar PT. Haida bersama UNUJA dan juga Pondok Pesantren Nurul Jadid dapat menjalin kerja sama yang baik dan saling menguntungkan," kata Rektor dalam sambutannya.

"Selama ini pesantren dikenal sebagai lembaga yang bergerak di bidang pendidikan keagamaan, sosial dan budaya. Ke depan, pesantren, khususnya Nurul Jadid, juga perlu mengembangkan fungsinya sebagai lembaga pemberdayaan masyarakat. Di tempat kami (Paiton, red.) pertanian dan perikanan banyak menjadi mata pencaharian masyarakat. Karenanya, kerja sama dengan PT. Haida ini kami harap bisa membawa dampak dan manfaat bagi pesantren dan masyarakat, khususnya yang berkecimpung di bidang perikanan dan peternakan," lanjutnya.

 

 

Berlangsung Hangat, Pertemuan UNUJA, PT Haida dan Jiangsu University Hasilkan Komitmen Tingkatkan Kerja Sama

Pertemuan antara Pimpinan UNUJA, PP. Nurul Jadid, PT. Haida Agriculture Indonesia, dan Jiangsu University

Pimpinan PT. Haida, yang diwakili oleh Mr. Yang, juga merespons positif kedatangan para pimpinan UNUJA dan PP. Nurul Jadid. Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh suasana kekeluargaan, Mr. Yang bahkan memberikan kesempatan kepada UNUJA untuk berkomunikasi secara daring dengan salah satu mitra perguruan tinggi di China, Jiangsu University, sebagai langkah untuk memperluas jaringan kemitraan. Jiangsu University merupakan salah satu perguruan tinggi mitra PT. Haida. 

"Kami senang sekali dengan kunjungan ini. Kami juga berterima kasih kepada PP. Nurul Jadid, yang telah mendidik santri-santrinya dengan baik. Alumni Nurul Jadid banyak yang membantu kami di sini. Saat ini, ada lima orang alumni Nurul Jadid yang membantu kami menjalankan perusahaan ini, dan mereka bekerja dengan sangat baik di sini. Terima kasih. Kami harap ke depan dapat bisa dikembangkan lagi kerja sama ini dalam bidang-bidang yang lebih luas," ungkap Mr. Yang.

Sebagai tindak lanjut dari pertemuan ini, para pihak yang terdiri dari PP. Nurul Jadid, Universitas Nurul Jadid, PT. Haida, dan Jiangsu University, sepakat untuk segera mengadakan pertemuan lanjutan dalam rangka membahas implementasi kerja sama dalam bidang pendidikan, rekrutmen SDM, serta pemanfaatan sumber daya lain yang dimungkinkan dalam konteks kemitraan yang saling menguntungkan.

Diwawancarai terpisah, Warek I UNUJA, M. Noer Fadli Hidayat, mengatakan bahwa pertemuan dan inisiasi kerja sama ini memiliki nilai penting dalam rangka ikhtiar mendukung pengembangan masyarakat dan pembangunan nasional. "Ini menjadi langkah awal yang penting dalam membangun kolaborasi yang berkelanjutan antara lembaga pendidikan, khususnya perguruan tinggi, dan dunia industri dalam rangka mendukung pengembangan masyarakat dan pembangunan nasional," kata Warek I.

"Kami senang bahwa pertemuan ini berlangsung lancar dan akrab, dan kami optimis akan banyak kerja sama penting yang bisa dikembangkan bersama," pungkasnya.


-

Pewarta: MBU

Editor: Kangsofy

Foto: Dafa

Copyright © HUMAS UNUJA 2024

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap