AR EN ID

Pramuka Santri Nurul Jadid di ‘Napak Tilas’ Jember-Bondowoso

WIB. Diakses: 1.195x. Pramuka Santri Nurul Jadid di ‘Napak Tilas’ Jember-Bondowoso

UNUJA.AC.ID- Delegasi Pramuka Santri yang sekaligus anggota Pramuka Pandega Racana Az-zainiyyah dan An-nafi’iyah Gugus Depan Probolinggo 19.189-190 Universitas Nurul Jadid (UNUJA) mengikuti kegiatan ‘Napak Tilas KH. Achmad Muzakki Syah’ yang diselenggarakan selama 3 hari, yakni 09-11 Maret 2018.

Menurut Ramadhan, kegiatan tersebut cukup menantang karena menempuh medan sepanjang 70 KM rute Jember-Bondowoso. “Kami tetap semangat selama kegiatan, karena banyak hal yang bisa kami pelajari sepanjang perjalanan”, kisah salah satu anggota Pramuka Pandega semester IV Prodi KPI UNUJA ini.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dewan Racana Kusuma Dilaga & Woro Srikandi Gugus Depan Jember 03. 167-03.168 STAI Al-Qodiri Jember tersebut, diformat secara terpisah antara Pramuka Santri Putra dan Santri Putri. Sebanyak 100 lebih peserta delegasi Pramuka se-Jawa Timur tersebut bisa saling mempererat persaudaraan. “Selama kegiatan, kami (Pramuka Santri Putra) dibagi kedalam enam kelompok, masing-masing sepuluh anggota yang berasal dari perwakilan kota/kabupaten di Jawa Timur. Sehinga kami bisa saling berbagi informasi mengenai perkembangan Pramuka di masing-masing Gudep dan juga pondok pesantren tempat kami menimba ilmu”, ungkap Fauzan yang sekaligus Kerani di Racana Az-zainiyyah UNUJA.   

Dalam kesempatan pemberangkatan delegasi Pramuka UNUJA, pembina Gudep Pramuka UNUJA, Kak H. Faizin Syamwil, M.Pd.I, menyampaikan harapan bahwa selain sebagai wahana silaturrahmi, kegiatan Napak Tilas di Jember tersebut, agar mampu meningkatkan Pramuka di lingkungan Nurul Jadid, khususnya Pramuka Pandega di UNUJA. “Pramuka Santri bisa dioptimalkan perannya dan bersinergi dengan lembaga lain, agar proses kaderisasi di organisasi tetap berjalan secara baik, karena sangat relevan dengan Panca Kesadaran Santri yang telah dirumuskan oleh Pendiri dan Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid”, terang Kak Faizin yang sekaligus sebagai pengurus Pesantren Nurul Jadid. (Humpro)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap